fashingnet.com- Promotor Big Daddy Entertainment sampai saat ini berusaha memperoleh izin keramaian dari pihak kepolisian Polda Metro Jaya untuk menggelar konser Lady Gaga di Jakarta, pada hari Minggu, 3 Juni 2012.
Dilansir dari laman Twitter resmi @bigdaddyid, promotor juga sampai saat ini menjaga komunikasi dengan penyanyi asal Amerika Serikat itu.
“Kami masih tetap usaha. Kami akan terus bekerjasama dengan pihak berwenang agar konser ini dapat berlangsung sukses,” tulis Big Daddy, Sabtu (19/5/2012).
Promotor juga menyampaikan keinginan Lady Gaga yang siap memberikan pertunjukan yang tidak pernah terlupakan.
“Gaga tetap ingin memberikan pertunjukan yang tidak akan pernah terlupakan,” lanjutnya.
Sampai saat ini belum ada titik terang dari kepolisian memberikan izin konser Lady Gaga di Indonesia, karena sempat ditentang oleh kelompok-kelompok ormas, salah satunya Front Pembela Islam (FPI). Majelis Ulama Islam (MUI) juga sempat mengirimkan surat penolakan ke pihak kepolisian, karena pemilik debut album
The Fame itu di anggap mereka pemuja setan, dan perpenampilan vulgar.
Sebaliknya, Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Said Agil Siradj meminta agar seluruh pihak tidak berlebihan dalam menentang kedatangan penyanyi Lady Gaga ke Indonesia.
“Bukan masalah menerima atau tidak. Di sebelah saya ada kemaksiatan pun saya tidak akan tergoyah. Saya beragama, saya berakhlak, di Amerika, di Mekah, di pasar, di masjid sama saja. Kita mau jahat enggak usah lihat Lady Gaga kok. Kalau mau jahat buka internet saja segala macam ada. Bagi NU mau ada seribu Lady Gaga enggak akan mengubah keimanan orang NU,” ujarnya kepada wartawan di Perpustakaan Universitas Indonesia (UI), Depok, belum lama ini.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Lady Gaga Ingin Beri Pertunjukan Tak Terlupakan di Indonesia
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Lady Gaga Ingin Beri Pertunjukan Tak Terlupakan di Indonesia secara lengkap dan detail.