fashingnet.com- PERTARUNGAN memperebutkan tiket babak 16 besar tidak kalah sengit juga terjadi di grup C. Manchester United yang kini berada di peringkat kedua akan saling sikut dengan wakil Swiss FC Basel. The Red Devils wajib mengamankan tiga angka saat bertandang ke St. Jakob Park, markas Basel.
Pasalnya, selisih poin United hanya satu angka dengan Basel yang mengumpulkan poin delapan yang duduk di peringkat tiga grup C. Menilik kekuatan United, segudang pertanyaan pun muncul ke permukaan, ada apa dengan performa The Red Devils?
Maklum, raksasa Inggris tersebut kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Premier League, terpaut lima angka dengan pemuncak klasemen sementara, Manchester City, United perlu bekerja keras untuk menunjukkan kembali performa terbaiknya. Tapi bukan United namanya jika tidak menampilkan permainan berkualitas.
Tentu saja, raksasa Premier League itu akan mengeluarkan performa terbaiknya jelang lawatan ke Swiss. Terpenting, Si Iblis Merah tidak boleh mengulang hasil serupa saat bersua Basel di leg pertama dengan hasil 3-3, jika tim arahan Sir Alex Ferguson itu masih memelihara mimpi mendapat tempat di babak 16 besar.
Alarm tanda bahaya pun sejatinya perlu mereka tingkatkan. Bertindak sebagai tuan rumah, Basel pun tidak ingin membuang kesempatan begitu saja untuk mengemas poin sempurna. Terlebih, Basel sendiri kini berada di pucuk pimpinan klasemen Liga Swiss.
Bermodal rapor impressif ini, Basel pun dipastikan akan tampil penuh determinasi dan semangat untuk memberikan perlawanan berarti kepada finalis Liga Champions 2010 itu, untuk mengamankan tiket 16 besar.
Tiga Pertemuan Terakhir
28/09/11 UCL Manchester United 3 - 3 Basel
12/03/03 UCL Manchester United 1 - 1 Basel
26/11/02 UCL Basel 1 - 3 Manchester United
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Prediksi Liga Champions 2011: FC Basel 50-50 Manchester United
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Prediksi Liga Champions 2011: FC Basel 50-50 Manchester United secara lengkap dan detail.