fashingnet.com-Olimpiade London 2012 telah dimulai. Acara pembukaan pesta olahraga antar bangsa itu berlangsung spektakuler, Sabtu, 28 Juli 2012.
Acara pembukaan di Stadion Olimpiade London dimulai dengan dibunyikannya lonceng raksasa. Juara Tour De France, Bradley Wiggins mendapat kehormatan menggoyangkan lonceng dengan berat sekitar 27 ton tersebut.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pentas teatrikal yang menceritakan perjalanan bangsa Inggris dari waktu ke waktu. Mulai dari gambaran kondisi sosial tanah Britania di abad 18 lengkap dengan tata panggungnya yang megah, revolusi industri, era 60-an, 70-an hingga masa ditemukannya WWW (world wide web) oleh John Berners-Lee.
Sutradara film peraih Oscar, Slumdog Millionare, Danny Boyle menjadi pengarah pementasan yang terinspirasi dari karya pujangga besar Inggris, William Shakespeare, The tempest. "The Isles of Wonder" menjadi tajuk pementasan tersebut.
Beberapa pemandangan menarik di tengah pementasan adalah munculnya lima cincin emas menyala di langit stadion sebagai simbol Olimpiade. Ada pula aksi kocak dari Rowan Atkinson atau Mr Bean yang tampil bersama London Symphony Orchestra menyanyikan lagu Chariots of Fire.
Kabarnya untuk acara pembukaan ini panitia penyelenggara harus menggelontorkan dana £27 atau sekitar Rp403 miliar.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Wow,Pembukaan Olimpiade London 2012 Menghabiskan Biaya Rp 403 Miliar
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Wow,Pembukaan Olimpiade London 2012 Menghabiskan Biaya Rp 403 Miliar secara lengkap dan detail.