fashingnet.com-Masih ingat dengan film 2012 yang dibintangi John Cusack dan Danny Glover pada 2009 silam? Film yang mengacu pada penanggalan suku Maya itu meramalkan sebuah bencana dahsyat yang disebut-sebut sebagai kehancuran dunia atau kiamat pada 21 Desember 2012.
Kedatangan kiamat sudah dekat, jika mengacu pada ramalan film tersebut. Benarkah film yang sempat memunculkan kontroversi itu akan menjadi sebuah kenyataan?
Ki Kusumo, paranormal sekaligus pegiat dunia entertainment melalui penerawangannya menegaskan kalau tidak akan terjadi hal-hal yang besar pada akhir tahun ini. Semua akan aman-aman saja, dan tidak ada seperti yang diramalkan dalam film itu.
"Menurut penglihatan saya sih nggak ada apa-apa. Kalau kejadian spesial mungkin ada, tapi masih dalam taraf biasa aja. Dunia masih aman-aman saja," ucap Ki Kusumo saat dihubungi KapanLagi.com®, Minggu (2/12).
Ditekankan Ki Kusumo, semua hanya promo film saja. Karena film 2012 tersebut akan dirilis akhirnya informasi dari kalender suku Maya itu di-blow up habis-habisan.
"Menurut saya itu hanya strategi marketing aja. Kiamat itu adalah rahasia Allah. Dalam Islam, sebelum kiamat terjadi itu ada tanda-tanda yang mengikuti. Sebuah ciri-ciri besar belum kelihatan saat ini, seperti kemarau yang panjang berapa tahun, hujan terus berapa tahun. Dan tanda lainnya," lanjutnya.
"Jadi kalau nanti ada keramaian lagi, pasti ada pihak yang berkepentingan untuk mengangkat isu itu lagi," tukas Ki Kusumo.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Ki Kusumo: Tak Ada Kiamat, Desember 2012 Aman
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Ki Kusumo: Tak Ada Kiamat, Desember 2012 Aman secara lengkap dan detail.