fashingnet.com-Stadion Manahan Solo ditunjuk oleh PT Liga Indonesia sebagai venue
digelarnya semifinal dan final Inter Island Cup (IIC) 2012. Namun,
kelompok suporter setia Persis Solo, Pasoepati bakal memboikot ajang
turnamen pramusim Indonesian Super League (ISL) tersebut.
Sekretaris
Jenderal (Sekjend) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pasoepati Anwar Sanusi
mengatakan, ada dua hal utama Pasoepati memboikot semifinal dan final
IIC yang berlangsung pada 16-20 Desember mendatang. "Kita sudah sepakat
bakal boikot semifinal dan final IIC di Solo karena dua hal," katanya,
Kamis (13/12/2012).
Menurut dia, alasan penolakan Pasoepati yakni
Pertama, suasana Kota Solo masih berkabung atas meninggalnya striker
Persis Solo versi PT.Liga (KPSI), Diego Mendieta. "Kita masih berduka
atas meninggalnya Diego, kok malah Kota Solo ditunjuk sebagai tuan
rumah," ungkapnya.
Alasan yang kedua, kata Anwar, Pasoepati tetap
memegang teguh pada komitmennya, selama PSSI dan KPSI tidak akur, semua
jenis kegiatan bakal diboikot. "Dulu, awal-awal kisruh PSSI dan KPSI
kita (Pasoepati) sudah berkomitmen untuk menolak. Kami minta semua
pengurus di dua organisasi itu dicopot. Itu yang membuat runyam
sepakbola Indonesia. Komitmen kita tetap, Pasoepati bakal boikot
termasuk semifinal dan final IIC di Solo," jelasnya.
Anwar
mengatakan, Pasoepati bakal mendukung kegiatan tersebut selama PSSI dan
KPSI berdamai. "Selama masih kisruh, jangan harap Pasoepati mendukung
kegiatan itu di Solo," tegasnya.
Lebih lanjut Anwar mengatakan,
format aksi boikot ajang puncak IIC 2012 itu masih akan dikordinasikan
dengan semua jajaran pengurus sampai ke tingkat koordinator wilayah.
"Besok Sabtu (15/12) malam, kita akan membahas seputar format yang tepat
untuk aksi boikot. Pada prinsipnya, pengurus Pasoepati sudah sepakat
boikot semifinal dan final IIC, hanya formatnya seperti apa yang akan
kita bahas lagi," ujarnya.
Dia menggarisbawahi, aksi boikot ini
bukan dalam rangka karena berpotensi terjadi gesekan antarsuporter
peserta semifinal IIC 2012 di Kota Solo. Selama ini, kata Anwar,
Pasoepati menjalin hubungan yang harmonis dengan kelompok suporter lain.
"Kita
dengan Aremania (pendukung Arema) atau Viking (pendukung Persib
Bandung), guyub rukun. Hubungan kami harmonis. Kita tidak menolak mereka
(kedatangan suporter tim lain), tapi yang kita boikot adalah semifinal
dan final IIC di Solo," papar Anwar.
Seperti diketahui,
rencananya awal hanya partai final saja yang digelar di Solo sedangkan
semifinal digelar dengan model home and away. Namun, berdasarkan rapat
PT Liga Indonesia selaku operator ISL, pada Rabu (12/12) malam,
diputusukan untuk laga semifinal dan final IIC 2012 digelar di Solo,
16-20 Desember mendatang.

Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Pasoepati Bakal Boikot Final IIC di Solo
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Pasoepati Bakal Boikot Final IIC di Solo secara lengkap dan detail.