fashingnet.com-Membaca buku 'Anak Sejuta Bintang Perjalanan Panjang Penuh Cahay' yang ditulis Akmal Nasery Basral, ternyata bercerita tentang kisah cinta Aburizal Bakrie semasa duduk di bangku sekolah dasar (SD).
Ical, panggilan akrab Aburizal Bakrie, pernah menaruh hati kepada Dewi Arkowati, yang akrab dipanggil Wiwik. Ical kecil senantiasa ingin selalu dekat dengan Wiwik ketika duduk di taman kanak-kanak (TK) dan sekolah dasar (SD).
Novel tersebut menceritakan bagaimana Ical menaruh hati terhadap Wiwik. Kerap kali Ical ingin mengetahui sosok pujaan hatinya tersebut. Tetapi Wiwik seakan tidak menggubris maksud hati Ical.
Seakan mengenang masa kecil, Ical dalam peluncuran buku tersebut di Museum Nasional, Jakarta Pusat, Sabtu (28/1/2012), bernostalgia dengan teman-teman semasa kecilnya termasuk Wiwik. "Ada dia sekarang," ungkap Ical yang diakhiri dengan senyuman.
Ia pun menceritakan sedikit kepada wartawan, bagaimana Wiwik menolak maksud hatinya saat itu. Menurut Ical sesuai dengan yang diceritakan dalam Novel yang ditulis Akmal, pernah dibilang 'Monyet Lampung'. Hal tersebut masih diingatnya hingga saat ini.
"Pada waktu itu naksir. (Wiwik bilang) Ah, nggak mau ama Ical kayak 'monyet Lampung'," ucap Ical saat diwawancara sebelum peluncuran buku yang mengangkat cerita nyata Aburizal Bakrie semasa kecil yang pandai dalam berhitung.
Ungkapan Wiwik saat itu membuat Ical sedih, tetapi tidak sampai membuatnya sakit hati, maklum ada ungkapan cinta anak kecil adalah 'Cinta Monyet'.
"Waktu itu, saya tidak ada masalah, sampai sekarang pun masih berteman baik," ungkap Ical.
Ical terlihat sumringah saat menghadiri launcing buku yang mengangkat kehidupan nyatanya di waktu kecil. Acara yang dikemas meriah tersebut merupakan bentuk hadiah ulang tahun dari sekretarisnya.
"Buku ini adalah mengenai pendidikan anak-anak yang Insya Allah bisa jadi contoh buat pendidikan anak sekarang," kata Ical.
Menurutnya dalam buku tersebut berisi norma-norma kehidupan bagaimana seorang anak menghargai orang tua, bagaimana berdisiplin terhadap waktu, kemudian bagaimana mereka menghargai pertemanan dan perkawanan, juga bagaimana mereka bisa punya fighting spirit untuk mengejar cita-cita.
"Itu lah yang saya kira Insya Allah menjadi yang terbaik," ucapnya.
Saat sang penyusun buku mengusulkan ide supaya dijadikan buku autobiografi, Ical menolaknya saat itu. "Saya pun tidak mau saat diusulkan berupa buku autobiografi. Sama sekali bukan autobiografi," ungkapnya.
Buku 'Anak Sejuta Bintang' yang ditulis Akmal Nasery Barsal merupakan sebuah novel inspiratif yang berisi kisah Ical di masa kecil, ketika duduk di bangku sekolah dari taman kanak-kanak hingga sekolah menengah pertama.
http://www.tribunnews.com/2012/01/29/sang-pujaan-hati-sebut-ical-seperti-monyet-lampung
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Sang Pujaan Hati Sebut Ical seperti 'Monyet Lampung'
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Sang Pujaan Hati Sebut Ical seperti 'Monyet Lampung' secara lengkap dan detail.