fashingnet.com-Kapten Inggris Steven Gerrard berbicara tentang "sakit hati" timnya setelah kalah adu penalti dari Italia di perempat final Piala Eropa 2012.
Sementara itu, pemain depan Wayne Rooney, serta pemain belakang Glen Johnson bersikeras bahwa kesolidan timnya "baik untuk masa depan", seperti dilansir dari laman UEFA.
Steven Gerrard, gelandang Inggris
"Saya merasa para pemain telah berjuang habis-habisan dari hari pertama. Hari ini kami juga telah melakukan hal yang sama. Saya kira kami akan beruntung di adu penalti kali ini, tapi ternyata tidak."
"Saya salut pada Italia. Mereka adalah tim yang fantastis dan mereka mendapat keberuntungan di adu penalti."
Pemain lini belakang Italia juga bermain gemilang malam ini. Kami juga bertanding untuk membanggakan negara, tetapi lagi-lagi kami pulang dengan hati yang pedih. Tentunya, kekelahan ini merupakan hal yang sulit diterima.
Wayne Rooney, pemain depan Inggris
"Sudah jelas kami telah berjuang habis-habisan, tapi semua sudah terjadi dan kami akan tetap menegakkan kepala. Tidak ada yang banyak berharap dari kami di turnamen ini. Kami telah menunjukkan bahwa kami tim yang gemilang.
"Tim kami solid dan akan punya masa depan cerah. Banyak pemain muda dan pengalaman ini tentu akan membantu mereka. Kami semua tidak sabar menanti datangnya (masa depan) itu"
Ini adalah cara yang pedih untuk terdepak dari turnamen, sudah sering terjadi pada kami. Semoga kelak kami bisa menang.
Mereka lebih mendominasi bola dan punya banyak peluang. Tapi lini pertahanan kami hebat dan kami juga berharap bisa membuat banyak peluang gol. Sayang sekali, hasilnya harus ditentukan lewat adu penalti dan apapun bisa terjadi di situ.
Glen Johnson, pemain bertahan Inggris
Tersingkir dari turnamen besar tentu tidak pernah terasa menyenangkan. Tetapi jika Anda harus bertarung lewat adu penalti, sayangnya apapun bisa terjadi. Lagi-lagi kami menunjukkan bagaimana Inggris bisa bertahan dengan baik. Sulit bagi lawan untuk menembus pertahanan kami dan mencetak gol.
Kami kira ini adalah turnamen yang luar biasa. Masa depan terlihat cerah. Tentu saja kami kecewa karena tersingkir dari kompetisi, tapi itulah sepakbola. Begitu Anda masuk adu penalti, apapun bisa terjadi. Kami menyambut masa depan.
Kami telah menunjukkan kekompakan. Jika kami tetap seperti itu dan tidak kebobolan, saya yakin jumlah laga yang kami menangkan akan lebih banyak dari jumlah kekalahan.
Italia adalah lawan tangguh. Mereka selalu jadi tim favorit di turnamen. Pemain-pemainnya juga luar biasa. Tapi kami bisa mengimbangi mereka, hanya tidak beruntung soal penalti.
Sumber
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Inilah Komentar Gerrard, Rooney dan Johnson
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Inilah Komentar Gerrard, Rooney dan Johnson secara lengkap dan detail.