fashingnet.com- Lajang, mapan, dan tidak suka keramaian, hanya ada satu tempat yang cocok buat Anda. Sebuah kafe dengan musik
easy-listening dan aroma kopi yang memenuhi ruangan. Di tempat ini pula Anda bisa menemukan calon pasangan. Mari amati tip berikut ini.
1. Rajinlah sambangi kedai kopi atau kafe
Nikmati duduk sendiri di sebuah kedai. Tapi ingat buatlah diri Anda bahagia, siap membalas kontak mata dan siap dengan percakapan ringan. Pengalaman ini jauh lebih mudah ketimbang Anda bergabung dalam riuhnya sebuah pesta.
2. Banyak orang hebat berkumpul di sini
Kafe kopi adalah tempat kebanyakan pemikir berkumpul. Ada pula lajang yang siap membuka hubungan dengan bertukar pandangan. Ini adalah tempatnya ketika Anda bisa memulai hubungan dengan percakapan ringan yang menyenangkan.
3 Ingat, tetap bergaya chic meski ke kafe
Anda tidak perlu berdandan berlebihan bak boneka. Hanya padu padan yang kasual, imut, dan sedikit seksi. Tatalah rambut dan beri polesan paras Anda dengan sedikit bedak, pulasan mata, dan gincu. Sebab, Anda tidak pernah tahu kapan bertemu dengan calon pasangan yang biasanya adalah makhluk visual.
4. Jangan sibuk sendiri
Biarkan muka Anda terlihat, ketimbang sejumlah
gadget di tangan. Taruh pesawat seluler, tablet, atau
netbook dari pandangan yang bisa mengganggu pengunjung menatap wajah Anda. JIka mata hanya tertuju pada alat komunikasi, bagaimana mungkin Anda dapat membalas kontak mata dari orang-orang di sekitar. Tapi ketika tidak ada calon yang patut diincar, bolehlah kembali ke peralatan komunikasi Anda.
Jangan Lupa Di Like Ya Gan
Judul : Jomblo? Ini Tip Berkenalan dengan Pria di Kafe
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Jomblo? Ini Tip Berkenalan dengan Pria di Kafe secara lengkap dan detail.