Samsung siap melakukan upgrade sistem operasi (OS) untuk ponsel pintar Galaxy S dan tablet PC Galaxy Tab dari Android 2.2 Froyo ke versi 2.3 atau Gingerbread.
Bukan hanya untuk Galaxy S dan Galaxy Tab, Samsung juga akan meng-upgrade OS pada Galaxy Ace/Gio/Fit/Mini menjadi Gingerbread, guna memastikan performa serta antarmuka pengguna yang lebih baik. Demikian dikutip situs teknologi Engadget dari sejumlah kantor berita Korea, Senin (16/5/2011).
Upgrade Gingerbread ini akan dimulai di wilayah Inggris dan wilayah Nordic seperti Swedia dan Finlandia (pertengahan Mei), sebelum menuju negara-negara Eropa lainnya, Amerika Utara, Asia Tenggara, Timur Tengah, Afrika serta negara lain yang masuk dalam rencana tersebut.
Samsung agaknya tengah bekerja keras menyaingi dominasi Apple di pasar smartphone maupun tablet. Belum lama ini, Samsung juga mengumumkan kehadiran Galaxy Tab 10 inci, yang diklaim sebagai tablet tertipis di dunia dengan ketebalan 8,6 milimeter.
okezone.com
Judul : Galaxy S dan Galaxy Tab 'Hijrah' ke Gingerbread
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Galaxy S dan Galaxy Tab 'Hijrah' ke Gingerbread secara lengkap dan detail.