Di malam terakhir menjelang maut menjemput, ada tiga penghuni di kamar tidur pemimpin jaringan Al-Qaidah, Usamah Bin Ladin. Mereka tidur di atas satu ranjang berukuran raja.
|
Mansion tempat tewasnya Usamah bin Laden di Abbottabad, Pakistan (2/5). AP/Anjum Naveed |
Ketiga penghuni terakhir itu adalah Bin Ladin (54 tahun), istri, Amal al-Sadh (27 tahun), dan putri mereka Safia (12 tahun). Kamar tidur Bin Ladin ini terletak di lantai atas dari rumah berlanatai tiga di Kota Abbottabad, sekitar 150 kilometer sebelah utara Ibu Kota Islamabad, Pakistan.
Safia menjadi saksi orang tuanya yang terbunuh oleh pasukan elit Angkatan Laut Amerika Serikat, SEAL. Ibunya terbunuh lebih dulu setelah menjadi tameng buat Bin Ladin. Sedangkan Bin Ladin dua kali ditembak lantaran menolak menyerah. Satu peluru menembus kening dan satunya lagi kena mata kirinya.
Insiden Ahad dinihari lalu itu juga menewaskan dua pembantu dekat Bin Ladin. Safia sendiri bersama tiga anak dan empat wanita cedera. Sejumlah pria yang belum diketahui identitas mereka ditangkap.
Dari pihak SEAL tidak korban luka atau terbunuh. Mereka hanya kehilangan satu Black Hwak yang ditembak jatuh pengawal Bin Ladin dari atap rumah datu satu Black Hawk lagi terpaksa diledakkan karena rusak. Mereka menyita pelbagai dokumen dan sejumlah peranti penyimpan computer (radrive) dari rumah itu.
Dalam hitungan jam, jenazah Bin Ladin telah dikubur di Laut Arab sebelah utara. Mayat itu dibawa dengan kapal induk USS Carl Vinson yang sedang berlayar di sana.
http://www.tempointeraktif.com/hg/asia/2011/05/03/brk,20110503-331928,id.html
Judul : Inilah Penghuni Terakhir Kamar Tidur Bin Ladin
Deskripsi : Artikel ini menginformasikan tentang Inilah Penghuni Terakhir Kamar Tidur Bin Ladin secara lengkap dan detail.